Mencicipi Kuliner Taco Bell Khas Meksiko di Kawasan Wisata Pantai Indah Kapuk (PIK)

Jakarta - Belakangan ini, Taco Bell populer di kalangan milenial dan generasi z. Makanan cepat saji yang memiliki ciri khas tortila ini dapat menjadi alternatif kuliner yang bisa dikunjungi saat Anda berada di Pantai Indah Kapuk (PIK) Jakarta Utara.

Sesuai dengan namanya, hidangan ini populer dengan menu-menu andalan berupa taco, burrito dan quesadilla. Chief Executive Officer PT Fast Food Indonesia Eric Leong mengatakan, menu-menu yang ada di Taco Bell terinspirasi dari makanan Meksiko.

Eric menjelaskan, saat ini beberapa menu andalan Taco Bell yaitu taco, burrito, dan quasedilla. Taco adalah tortila dari tepung jagung yang dilipat dengan isian daging, kacang-kacangan, keju, dan saus gurih.

Sementara, burrito adalah tortila dari tepung terigu yang digulung dengan isian kacang, daging berbumbu, dan keju.

"Sedangkan quasedilla bahan yang digunakan hampir sama dengan burritos, namun terdapat keju di dalam quasedilla. Keju yang dipakai paduan antara keju mozarella dan cheddar,"kata Eric Leong belum lama ini.

Eric menambahkan, bahan-bahan yang digunakan oleh Taco Bell sebagian berasal dari lokal dan sebagian impor. Hal ini dilakukan untuk menjaga autentik, kualitas dan kesamaan rasa Taco Bell seluruh dunia.

"Untuk ke depannya kami akan berusaha menggunakan semakin banyak kandungan lokal sebagai bahan-bahan sajian. Bahkan, Semua bahan, produk makanan dan minuman Taco Bell Indonesia sudah bersertifikat halal,"ujarnya.

Bagi anak muda yang memilih untuk kulineran di Taco Bell, wajib pula mencicipi menu ekslusif yang terinspirasi rasa Nusantara. Ya, food selection tersebut hanya ada di Indonesia, yaitu Bell Rice.

"Sesuai dengan ciri khas dan preferensi kuliner orang Indonesia, Taco Bell Indonesia menghadirkan nasi berbumbu khas Meksiko yang dipadukan dengan sambal korek khas Indonesia dan bahan pelengkap lain seperti ayam panggang, pico de gallo salsa dan kripik nacho,"kata dia.

Taco Bell Pantai Indah Kapuk berlokasi di Jalan Pantai Indah Utara 2 No 127, Kapuk Muara, Jakarta Utara. Restoran ini merupakan gerai ke-200 untuk kawasan Asia Pasifik. Gerai ini dirancang dengan konsep modern dan artistik dengan suasana nyaman membuat konsumen merasakan pengalaman menyenangkan dalam bersantap.

Hal itu semakin mendekatkan Taco Bell kepada target pasarnya yaitu kalangan anak muda Generasi Z yang gemar berekspresi dan suka mencoba hal-hal baru. "Tempat yang di PIK desainnya lebih Instagramable dan artistik. Kalau diperhatikan restoran ini mirip sangkar burung,"kata Eric.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mencoba Rasa Nasi Instan Buatan Kokikit dan IPB, Cuku Diseduh Air Panas Saja

Menikmati Steak Ala Sultan Dengan Daging Wagyu Tomahawk Berlapis Emas 24 Karat

Mantan Pegawai Kantor Sukses di Tengah Pandemi Membuka 5 Cabang Kue Pancong