Menikmati Steak Ala Sultan Dengan Daging Wagyu Tomahawk Berlapis Emas 24 Karat

Jakarta - Menyambut perayaan Natal dan Tahun Baru 2022, restoran steak Sir.loin yang berlokasi di Jalan Bumi, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan menawarkan promo menu khusus.

Bahkan salah satu menu steaknya dilapisi dengan edible gold 24K sehingga bisa menjadi pilihan makanan mewah di hari spesial tersebut.

Terkenal dengan sajian dry-aged steak, tempat makan ini menawarkan dua food selection baru dan dua menu regular namun dimodifikasi khusus selama bulan perayaan Nataru.

Terdapat pula dua pilihan makanan penutup yang tampilan begitu menarik.

Pengalaman bersantap kami dimulai dengan kehadiran salmon en croute, yang terdiri dari isian daging salmon Norwegia, bayar velvety, saus krim dill, keju, dan diselimuti bread empuk.

Selanjutnya kami disuguhkan makanan khas Natal yakni wagyu beef wellington.

Makanan klasik ini menggunakan daging wagyu tenderloin MB7+ asal Australia yang dimasak tool sehingga juicy dan empuk.

Kemudian dilapisi crepes bayam, duxelles (cacahan) jamur truffle, serta pastry tentunya.

Nah, saatnya menikmati "bintang utama", yakni steak tomahawk berlapis lembaran emas 24 karat yang bisa dimakan.

Steak ala sultan ini menggunakan wagyu tomahawk MB9 asal Australia; yang mana sapinya secara khusus selama 500 hari diberi pakan biji-bijian dari sher Australia.

Sekilas lapisan lembaran emas yang bisa dimakan tersebut begitu menyilaukan mata.

Kendati saat dimakan tak menambah cita rasa apa pun, alias hambar. Sementara dagingnya dimasak tool sehingga begitu juicy dan empuk namun serat-serat dagingnya tetap terasa.

Dagingnya hanya dimasak dengan taburan garam dan lada yang membuat rasa gurihnya sangat natural.

Menurut Adit, Head Chef Sir.Loin, makanan dengan tampilan meriah ini akan tersaji dalam ukuran 100 gram per porsinya.

Dalam penyajiannya bisa dilengkapi dengan pilihan makanan pendamping sesuai selera pelanggan; sebut saja mashed potato atau saus jamur.

Sementara, untuk kamu yang suka makan daging dengan lapisan lemak tebal bisa menikmati menu US beef ribs dengan saus barbeque homemade khas Sir.loin.

Daging iganya sangat gurih dan empuk. Bahkan kamu bisa menikmatinya cukup menggunakan garpu karena dagingnya mudah disuwir.

Makanan ini menjadi kaya rasa karena saus barbeque. Cook Adit mengatakan bbq mereka buat sendiri dengan cacahan bawang putih, bawang bombai, dan sedikit cilantro atau ketumbar.

Rasanya agak lebih pedas bila dibandingkan dengan saus bbq pada umumnya.

Aneka dessert asam-manis netralkan palet usai makan steak


Usai menyantap yang gurih-gurih dan kaya bumbu, saatnya menetralkan palet dengan makanan manis. Mereka juga memiliki treat spesial Nataru, yakni mixed berry funghi.

Tampilan makanan penutup satu ini begitu menarik perhatian. Bak kebun jamur serba merah mirip di film Smurf, rupanya itu merupakan makanan penutup berisi krim lembut dan selai mixed berry yang asam-manis.

Sementara sebagai "tanahnya" ada remahan brownies cokelat dan hiasan potongan stroberi segar serta blueberry.

Pada bagian batang jamurnya dilapisi cokelat putih yang renyah. Makanan penutup ini ringan dan segar.

Wah, pengalaman makan kali ini benar-benar bak sultan. Selain karena menikmati wagyu berlapis emas 24 karat, sajian daging lain hingga salmonnya juga tak kalah menggugah selera.

Terlebih ditutup dengan dessert cantik yang tak hanya memaniskan mulut namun juga mata.

Bagaimana, kamu tertarik menutup tahun dengan mencoba pengalaman makan makanan mewah di restoran ini?

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mencoba Rasa Nasi Instan Buatan Kokikit dan IPB, Cuku Diseduh Air Panas Saja

Mantan Pegawai Kantor Sukses di Tengah Pandemi Membuka 5 Cabang Kue Pancong